Tools ini sangat membantu Network Admin atau Technical Support yang punya banyak client dengan settingan network yang berbeda-beda, settingan network untuk tiap client bisa kita simpan, sehingga tanpa perlu mengingat lagi client A menggunakan segmen network apa, client B menggunakan yang mana termasuk settingan proxy server sudah bisa dihandle oleh program kecil ini.
Berikut ini step-step untuk instalasi dan settingan dasarnya
-
Klik next untuk memulai instalasi
-
Pilih “I accept the agreement”
-
Netsetman bisa berjalan secara protable sehingga bisa disimpan di flashdisk, mempermudah untuk setting menggunakan laptop yang lain
-
Klik Next untuk lokasi instalasi
-
Klik Next untuk shortcut pada Start Menu
-
Klik next untuk settingan tambahan
-
Klik Next untuk memulai instalasi
-
Tunggu sampai instalsi selesai
-
Instalasi selesai
Tampilan NetSetMan:
Untuk versi FREE dari NetsetMan ini, kita dibatasi hanya sampai 6 profile network saja, jika menginginkan lebih dari itu, bisa membeli yang versi PRO
Membuat Profile
Untuk mmebuat profile, klik pada SET1, pilih network adapter yang akan di set IP Address dan yang lainnya
Klik pada IP dan DNS (settingan paling minimal)
Jika membutuhkan settingan lanjutan, klik pada Additional
Setelah itu double klik pada nama SET 1 beri nama sesuai kebutuhan, lakukan step di atas untuk profile yang lain.
Jika ingin menggunakan salah satu profile, cukup dengan memlih profile yang diinginkan, klik ACTIVATE
Recent Comments