Beberapa hari yang lalu iseng-iseng saya cari app yang bisa bantu design web yang responsive, dan setelah mencoba beberapa aplikasi, pilihan saya jatuh pada Pingendo.. nama yang unik dan lucu, tapi cukup membantu dalam mendesign halaman web dengan mudah

Pingendo sudah multiplatform, cocok buat web master yang bekerja di berbagai platform..

Pada start page Pingendo, kita diberikan 2 pilihan tipe page yang akan dibuat:

  1. Default Empty Page
  2. Landing Page

Aplikasi ini terdiri dari beberapa bagian:

  1. Toolbox pada sisi kiri, yang berisi komponen page

  2. Page

  3. Toolbar

    Pada toolbar ini kita bisa mendemokan tampilan page pada berbagai resolusi layar, jadi tanpa real device kita bisa tahu tampilan pada layar kecil seperti apa nantinya

  4. Selection

    Bagian ini digunakan untuk memilih object yang ada pada page untuk kita set property-nya

  5. Page setting

    Pada bagian ini kita bisa mensetting SEO meta tag, themes, warna, jenis font dan yang lainnya

     

    Overall, aplikasi ini sudah cukup buat mendesign page bootstrap yang basic, jika menginginkan yang lebiih advanced harus dilalkukan dengan manual atau dengan menggunakan aplikasi yang lainnya (masih belum ditemukan aplikasi ini, mungkin ada yang versi berbayar).

     

    Satu hal kekurangan dari aplikasi ini, scroll untuk turun terlalu sempit

    Agak susah untuk scroll ke bawah, semoga di update versi berikutnya ukuran scrollbar diperbesar..